DeMalang.ID—Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) meluncurkan tujuh portal berita di Malang Creative Center (MCC) Selasa, 17 Juni 2025. Ketujuh portal berita tersebut meliputi Moreart moreit, ForYour Plate, Nawasena, Soda Can, Pop Pals, Creatips, dan Manungsa.id.
Masing-masing media mengusung konsep yang unik, sesuai dengan segmentasi audiens Gen Z. Mulai isu seni, kuliner, gaya hidup, hingga sosial dan budaya. Peluncuran ketujuh portal berita tersebut dalam rangkaian acara CJFest 2025, bertajuk Portal Exhibition Launch, Talk, and Award.

“CJFest 2025 sebagai bentuk apresiasi atas kreativitas dan kerja kolaboratif mahasiswa dalam membangun media digital,” kata Kepala Bagian Penalaran dan Kreativitas Kemahasiswaan UMM, Dr. Faizin, M.Pd saat meresmikan CJFest 2025. Ia menghapresiasi karya mahasiswa yang dihasilkan dari praktikum jurnalistik.
Acara peluncuran berlangsung semarak. CJFest menandai kesiapan mahasiswa untuk berkontribusi dalam dunia jurnalistik digital melalui kanal media yang telah mereka rancang secara mandiri. Mulai branding hingga produksi konten. Usai peluncuran, masing-masing kelompok mempresentasikan media dalam sesi talk.
Dilanjutkan sesi award yang memberikan penghargaan bagi portal terbaik dalam berbagai kategori. Penilaian dilakukan berdasarkan kualitas konten, tampilan visual, dan inovasi digital. CJFest 2025, menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengimplementasikan pengetahuan jurnalistik secara praktis, sekaligus memperkuat peran mereka sebagai generasi komunikator di era media baru.

Peluncuran portal ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi para mahasiswa untuk terus mengembangkan media yang berdampak, relevan, dan berkelanjutan. Portal tersebut merupakan karya mahasiswa Ilmu Komunikasi konsentrasi jurnalistik. Mereka memproduksi portal berita dalam tugas praktikum jurnalistik online journalism.
Total mereka menghasilkan sebanyak 1.400 karya jurnalistik. Setiap kelompok menghasilkan sebanyak 200-an berita dengan berbagai tema dan segmentasi. Meliputi seni, kuliner, lingkungan, pop culture, dunia hiburan, tips, hingga human interest. Mereka mengusung tagline “Satu Genggaman, Sejuta Berita.”
Festival membawa semangat mahasiswa untuk menyuarakan fakta, dan fenomena melalui kanal digital. Kepala Laboratorium Komunikasi UMM, Widiya Yutanti menjelaskan karya mahasiswa ini tak sekadar tugas praktikum. Tetapi bisa dikembangkan menjadi portofolio, peluang komersial atau tugas akhir. “Ini momen yang ditunggu-tunggu. Gong mahasiswa menunjukkan karya jurnalistiknya selama satu semester,” ujarnya.
Pemimpin Redaksi PWMU.CO, Azrohal Hasan menilai karya mahasiswa potensial untuk berkembang menjadi lebih besar. Portal berita yang diproduksi bagus dengan tema spesifik yang cocok untuk generasi muda. “Karya mereka bagsus dan bisa dikembangkan,” katanya . Ketua Pelaksana CJ Fest 2025 Aulia Rahmah mengatakan Communication Journalistic Festival menjadi bukti mahasiswa komunikasi UMM bisa berkontribusi dalam produk jurnalistik di era digital. “Tak hanya menulis berita tapi juga membangun media digital yang berbicara pada publik,” ujarnya. EKO WIDIANTO